Skip to main content

Posts

Showing posts from May 29, 2016

Prosehat, Aplikasi Kesehatan Mutakhir

Jiwa raga sehat keinginan semua orang. Tak dapat dipungkiri untuk sehat itu mahal harganya. Saat sakit, biaya berobat ke rumah sakit bisa menghabiskan nilai fungsi dompet. Gregorius Bimantoro, Founder ATOMA-PROSEHAT sangat gelisah saat banyak orang sulit mendapatkan informasi mengenai kesehatan dan obat-obatannya. Sebagai seorang dokter ia tentu peduli, sebab rasa sakit sangat tidak menyenangkan. Ia tergerak untuk membuat situs tanyadok.com kemudian disusul dengan aplikasi "Prosehat", aplikasi yang menawarkan marketplace online yang memudahkan pengguna mencari dan membeli obat asli sesuai resep melalui android, mendapat banyak dukungan, akhirnya pada 2015, Prosehat memenangkan Seedstar World 2015. Tahun ini Prosehat mewakili Indonesia berkompetisi di Swiss. Waw . Mau menebus resep dokter, membeli obat bebas, vitamin, dan suplemen? Gampang. Caranya download aplikasi Prosehat di Playstore.Tak hanya itu, melalui aplikasi ini juga Anda bisa konsultasi, berlangganan

Waroeng Mee, Pop Art Cafe

Grand Opening Waroeng Mee di Tangerang Jenis kebutuhan hidup era kini kian beragam. Jika dulu kebutuhan hanya berupa sandang, pangan, dan papan, kini jenisnya melebar. Tak dapat dipungkiri handphone pintar dan listrik dapat menggeser urutan sandang. Banyak kasus menunjukkan bahwa manusia zaman sekarang seolah kehilangan satu nyawa saat tidak menggenggam ponselnya. Begitu orang ramai-ramai berponsel ria, ternyata masalah baru muncul. Baterai yang tidak tahan lama menyebabkan sumber listrik selalu penuh dengan kabel yang dihubungkan ke ponsel.  Semakin berkembang kebutuhan manusia atas listrik, masalah terus muncul. Memang, hidup adalah masalah. Manusia tidak akan tergoda masalah jika ia mati. Nah, bukan hanya masalah ponsel, manusia modern 2016 tergantung dengan restoran atau kafe yang fungsinya bukan cuma untuk makan, tapi meluangkan banyak waktu bersama orang dekat. Lokasi, desain, harga, dab pelayanan akan menjadi pilihan utama bagi pengunjung. Untuk apa? Nongkrong. Iya, manus

Menuju Tayang Untuk Angeline

Kak Seto dan Kinaryosih Tanggal 21 Juli 2016 rasanya akan menjadi sejarah baru bagi dunia perfiliman Indonesia. Sebab, tragedi kehidupan almarhum Engeline yang pernah tersiar hebat melalui banyak kanal diangkat menjadi film. Bertepatan di Dapoer Sunda, Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, poster, trailer , dan original soundtract dirilis dan dihadiri pemain-pemainnya, Kinaryosih, Roweinah Umboh, dan Naomi Ivo, sekaligus Niken Septikasari (produser), Jito Banyu (sutradara), dan Marsha Doeni (penyanyi ost-nya). Tak tanggung-tanggung, Seto Mulyadi (dipanggil Kak Seto) dari Komisi Nasional Perlindungan Anak pun hadir dalam acara ini. Lembaga Sensor Film pun telah melabeli "Lulus Sensor" untuk film ini dan dapat ditonton oleh semua usia. Kak Seto pun turut berperan dalam penggarapan film ini. Semua nama yang disebutkan dalam fakta persidangan telah disamarkan dan tidak ada kekerasan dalam setiap adegannya. Sebagai perjuangan untuk antikekerasan terhadap anak, film ini dia