Brand
smartphone kian merajalela. Penggemar ponsel pintar kian dimanjakan dengan
produk-produk baru, fitur mencengangkan, dan harga bersaing.
Masih ingat Lenovo kan? Penggemar Lenovo di Indonesia
lumayan banyak, bahkan sudah ada yang ada di tahap “cinta mati”. Sudah lama
juga Lenovo tidak bergaung, akhirnya awal bulan Oktober 2018 kemarin, Lenovo
meluncurkan produk barunya, yaitu Lenovo K9. Lenovo K9 tergolong unggul karena
menawarkan fitur dan spesifikasi terbaik di kelasnya.
Lenovo
adalah salah satu merek
smartphone global terkemuka yang
telah mendapat pengakuan dari banyak pelanggan
milenial dan kelas. Lenovo
juga ahli dalam pengembangan, pembuatan dan penjualan produk-produk teknis
berkualitas tinggi seperti server, perangkat pencitraan, dan telepon genggam.
Selain itu, Lenovo juga sediakan integrasi teknologi informasi dan jasa
pendukung lainnya loh.
Lenovo juga sudah ditunggu-tunggu kemunculannya sejak
lama. Kebetulan produk Lenovo juga sama bagusnya dengan brand lain. Jadi
beberapa orang yang sudah jatuh cinta, tentu akan tak akan meragukannya. Mengangkat #CLBK atau
#CintaLenovoBersemiKembali sebagai pernyataan penegas, Lenovo K9 diharapkan
mampu merangkul konsumen setia Lenovo smartphone untuk kembali mencintai Lenovo
sebagai produsen smartphone terdepan di dunia, khususnya dalam memberikan
inovasi-inovasi terbaik melalui teknologi yang berbeda
Keunggulan Lenovo K9
Ada
tiga fitur utama yang menjadi keunggulan produk era baru Lenovo - K9 ini yaitu kamera depan dan belakang
masing-masing memiliki 13MP (lensa
utama) + 5MP (lensa sekunder) yang luar biasa. Kemudian glowing 2.5 D bodi kaca
melengkung dengan sempurna, serta didukung oleh tampilan layar sebesar 5,7 inci
HD + layar penuh.
Desain bodinya melengkung ergonomis 2.5
D. Tidak hanya enak digenggam tapi juga bikin ponsel itu terlihat keren.
Pokoknya kerenlah tampilannya. Layar HD 5,7 inci + full display ini, jauh lebih
jelas dan lebih lebar, yang bertujuan untuk memberikan efek tampilan yang lebih
detail dan jernih bagi pengguna di seluruh dunia.
Lenovo
pun masih terus membuat inovasi keunggulan lainnya di K9. Salah satunya
menghadirkan dua opsi untuk membuka kunci. Pertama membuka kunci dengan satu
jari dalam 0,27 detik atau dengan cara melihat layar dalam 0,93 detik. Selain
itu menghadirkan baterai dengan kapasitas 3000 mAh yang tahan lama, dirancang bagi
pengguna untuk menikmati lebih lama menonton video atau main game.
Saya jadi ingat salah satu merek smartphone yang cukup
ternama, tapi saya cukup menyayangkan desainnya. Ada yang terlalu mentereng.
Hem, beda selera sih sepertinya ya, tapi buat saya, pilihan desain yang elegan
akan lebih saya pilih ketimbang yang warnanya mentereng dan desainnya terlalu
memaksakan untuk terlihat tampil beda.
Flash Sale di Shopee
Sudah tahu spesifikasinya dan ingin punya satu? Jangan
khawatir, Lenovo bekerjasama dengan portal
belanja Shopee Indonesia, mengadakan
flash sale. Sebelumnya sudah berjalan
Voucher Flash Sale pada tanggal 2 dan
4 Oktober 2018 kemarin. Sudah ada 500 voucher seharga Rp50.000 dengan nilai
Rp200.000 sebagai potongan khusus kalau kamu mau membeli Lenovo K9. Lumayan kan?
Beli ponsel cangih dengan potongan Rp150.000.
Terus bagaimana? Tenang. Flash Sale Lenovo
K9 di Shopee Indonesia akan berlangsung pada tanggal 11, 16 dan 23 Oktober
2018, dengan penawaran harga khusus. Kamu
harus pantengin Shopee terus agar bisa punya smartphone canggih ini. Harganya
hanya Rp1.799.000. Yuk cuss segera tandai kalendernya.
Comments