Skip to main content

Posts

Showing posts from June 11, 2023

Wow Indonesia Punya Satelit Terbesar di Asia!

Zaman sekarang kita semua tidak bisa ketinggalan dari yang namanya internet. Harus aku akui teknologi yang berkembang cukup pesat membawa banyak perubahan perilaku sampai ke cara orang bekerja. Aku bisa bilang bahwa pandemi memaksa orang-orang untuk memanfaatkan teknologi dengan maksimal.  Kredit: voi.id Dulunya, webinar dan meeting online hanya dilakukan jika amat sangat terpaksa dan tidak semua orang melakukannya. Pandemi justru memaksa semua orang menggunakan teknologi internet, mulai dari proses belajar mengajar, bekerja, meeting, webinar, belanja online, dan lain-lain. Semua orang, mulai dari anak-anak sampai orang tua terpaksa belajar dan memanfaatkan teknologi internet dan jaringan internet untuk melakukan berbagai aktivitas. Konektivitas teknologi internet belum menjangkau banyak wilayah Menurut survei Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), pengguna internet di Indonesia sudah mencapai 215,63juta orang tahun 20222023. Jumlah ini terus naik 2,67% dibandingka...

Sungai Sampean, Sungai Terbesar di Situbondo

Membentang dari Kabupaten Bondowoso sampai Kabupaten Situbondo, Sungai Sampean adalah sungai yang terbentuk akibat tangisan para dewa yang menggetarkan dataran sampai retak dan terbentuklah cekungan bebatuan. Kemudian hujan berhari-hari membuat retakan itu semakin lebar dan dalam. Hewan-hewan yang hidup di sawah terbawa genangan air dan masuk ke dalam retakan itu. Semakin lama retakan memanjang dan bermuara di pantai. Hm, paragraf ini aku ngarang. Hehe... Eh, tapi benar, Sungai Sampean membentang dari Kabupaten Bondowoso sampai Kabupaten Situbondo. Sungai Sampean hulunya di kompleks Gunung Argopuro dan kompleks Gunung Raung, Kabupaten Bondowoso, di mana termasuk Daerah Aliran Sungai (DAS) regional seluas 1.277,388 km2, dan muaranya di Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo. Menurut info di Wikipedia, Gunung Argopuro berada kawasan Suaka Margasatwa Pegunungan Iyang, sehingga kompleks ini sering disebut Iyang-Argapura. Kompleks Iyang-Argopura merupakan kompleks gunung berapi raksasa ya...